English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : Singo
SELAMAT TEKA NANG BLOG BERITA UPTODATE, SEMOGA INFO KARO BERITANE BISA NAMBAH WAWASAN KOE2 PADA

Senin, 21 Maret 2011

Dewan Pers Akan Selalu Awasi Wartawan Alias Pers


Dewan Pers menghimbau seluruh elemen masyarakat megawasi kerja wartawan, dalam menjalankan tugas jurnalistiknya.

Pernyataan tersebut disampaikan Dewan Pers dalam Seminar Literasi Media dengan tema, "Mendorong Masyarakat Cerdas Memahami Media", yang diikuti para guru dan instansi pemerintahan, Senin (21/3/2011).

Wakil Ketua Dewan Pers, Bambang Harymurti menjelaskan dalam pasal 7 Undang-undang Pers Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers, jelas mengatur bahwa wartawan memiliki dan menaati kode etik jurnalistik.

"Masyarakat harus mengawasi pers, terlebih bila ada wartawan yang tidak menaati kode etik tersebut," ujarnya.

Dalam pasal 17 UU Pers, juga diatur mengenai peran serta masyarakat dalam meningkatkan kualitas pers nasional.

Selain berhak memperoleh informasi, masyarakat juga dapat memantau dan melaporkan pelanggaran hukum, dan kekeliruan teknis pemberitaan yang dilakukan pers.

"Bila masyarakat menemukan pelanggaran tersebut, bisa melapor ke dewan pers," tambahnya.

Hingga tahun 2009, Dewan Pers telah menerima 442 aduan dari masyarakat terkait kinerja pers. www.tips-fb.com

0 komentar:

Posting Komentar

Free Download Film Panas

 
Pantau Jalur Mudik Lebaran paling Update di sini