English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : Singo
SELAMAT TEKA NANG BLOG BERITA UPTODATE, SEMOGA INFO KARO BERITANE BISA NAMBAH WAWASAN KOE2 PADA

Senin, 18 April 2011

Tiga Siswi Pilih Kawin daripada Ikuti UN

Tak semua siswa menganggap ujian nasional adalah bagian terpenting dalam hidup mereka. Di Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tiga siswi memilih menikah daripada mengikuti ujian. 

Sementara di Madrasah Aliyah Negeri 1, Pamekasan, seorang siswa memilih keluar dari sekolah, merantau mencari kerja, dan tidak mengikuti UN. Demikian disampaikan Kepala MAN 1 Pamekasan M. Djufri. Mega Fardina, Sri Wahyu Ningsih, dan Nur Fatima, ketiganya adalah siswi kelas XII Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3, Pamekasan, menandatangani surat pernyataan tidak mengikuti UN karena melangsungkan pernikahan. "Ketiganya menyatakan siap tidak mengikuti UN," ujar Kepala SMKN 3 Pamekasan Tarmudji di Pamekasan, Senin (18/4/2011). 
Pelaksanaan ujian nasional di Pamekasan, Madura, diwarnai dengan inspeksi mendadak oleh sejumlah pejabat pemerintah di lingkungan Pemkab Pamekasan dan Muspida. Saat sidak di MAN 1 Pamekasan, Wakil Bupati Pamekasan Kadarisman Sastrodiwirjo sempat berang. Pasalnya di salah satu ruangan ada gambar Wakil Presiden Boediono yang dipampang di dinding tanpa didampingi gambar Presiden. 
Sementara gambar burung Garuda dan lima sila dipampang lebih rendah dari gambar Wakil Presiden. "Sudah tiga kali saya peringatkan saat kami melakukan kunjungan ke sekolah itu, tetapi sampai sekarang masih belum diperbaiki," kata Kadarisaman.
www.tips-fb.com

0 komentar:

Posting Komentar

Free Download Film Panas

 
Pantau Jalur Mudik Lebaran paling Update di sini