English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : Singo
SELAMAT TEKA NANG BLOG BERITA UPTODATE, SEMOGA INFO KARO BERITANE BISA NAMBAH WAWASAN KOE2 PADA

Sabtu, 04 Desember 2010

Indonesia Pertahankan "The Winning Team"

Saat melawan Laos, Sabtu (4/12/2010), Menurut asisten pelatih timnas Indonesia, Wolfgang Pikal, Indonesia akan menurunkan tim yang sama saat membantai Malaysia 5-1.
Kemungkinan besar, kami akan mempertahankan tim yang sama saat melawan Laos. Semua pemain dalam kondisi siap. Hanya, Arif Suyono mengalami cedera pangkal paha.
-- Wolfgang Pikal
Indonesia memang tampil luar biasa saat melawan Malaysia. Meskipun harus kebobolan terlebih dahulu, "Merah Putih" bangkit dan memberondong gawang Malaysia sebanyak lima kali.
Kemungkinan bahwa Indonesia akan menurunkan pemain yang sama juga terlihat pada sesi latihan tadi pagi. Berdasarkan pantauan Berita Uptodate, pelatih Alfred Riedl membagi dua tim yang salah satunya sama dengan komposisi pemain yang turun melawan Malaysia.
Mereka adalah Markus Horison, Maman Abdurachman, M Nasuha, Zulkifli Syukur, M Ridwan, Oktovianus Maniani, Ahmad Bustomi, Firman Utina, Cristian Gonzales, dan Irfan Bachdim.
"Kemungkinan besar, kami akan mempertahankan tim yang sama saat melawan Laos. Semua pemain dalam kondisi siap. Hanya, Arif Suyono mengalami cedera pangkal paha," papar Pikal kepada wartawan, Jumat (3/12/2010).
Jika Indonesia mampu menekuk Laos, maka Bambang Pamungkas cs otomatis lolos ke semifinal Piala AFF 2010. www.tips-fb.com

0 komentar:

Posting Komentar

Free Download Film Panas

 
Pantau Jalur Mudik Lebaran paling Update di sini