AMBARAWA, Berita Uprotate - Meski masih banyak kekurangan, belum selesai dan banyak memiliki tunggakan hutang dalam proses pembangunan gedung PGRI sekaligus kantor UPT Pendidikan Kebudayaan dan Pariwisata Kecamatan Ambarawa, akhirnya tetap segera diresmikan.
Bahkan proses persemian akan dilakukan Senin (30/5) pagi ini, yang dihadiri penjabat Pemkab Pringsewu Sudarno Eddi. Walau awalnya sempat mengundang kontroversi peresmian gedung itu, antara panitia pembangunan dan penitia peresmian, namun sepertinya tetap berjalan dilakukan peresmian, dengan kondisi belum selesai dan banyak hutang.
Sudarno Eddi |
Kepala UPT Pendidikan Jahron SPd membenarkan jika pagi ini akan dilakuan peresmian kantor tersebut, yang dibangun sejak tahun 2009 dengan cara swadaya guru se-Kecamatan Ambarawa. Swadaya itu dilakukan dari sumbangan guru yang mendapatkan gaji 13 dan sumbangan bulanan yang disesuaikan dari pinjaman koperasi.
“Pada saat para guru mendapatkan gaji 13, mereka memberikan sumbangan untuk pembangunan kantor ini. Selain itu pembangunan juga dilakukan dengan meminjam koperasi, dimana pembayaran angsurannya dibayar dari hasil sumbangan guru,” terangnya.
Menurutnya pembangunan kantor UPT dan PGRI baru, dilakukan guna memudahkan memberikan pelayanan pendidikan, baik untuk guru maupun pelayanan pendidikan lainnya.
“Ini merupakan permintaan para guru dan satuan pendidikan untuk mendirikan gedung UPT dan PGRI agar pelayanan yang menyangkut pendidikan lebih mudah dilaksanakan”ujarnya.
Lanjut Jahron, kendati sudah siap ditempati, namun pembangunan gedung tersebut masih belum sempurna, terdapat beberapa bagian yang belum selesai. Untuk itu ia berharap dukungan dari berbagai pihak, khususnya guru untuk tetap dilanjutkan agar pembangunan dapat dimaksimalkan.
“Pembangunan gedung ini belum selesai, selain finishing, plafon juga belum dipasang. Mudah-mudahan kami akan tetap mendapatkan dukungan para guru dari swadaya yang dilaksanakan. Bahkan, kami berharap aka nada bantuan dan dukungan dari pemerintah”, tutupnya.
0 komentar:
Posting Komentar